Hari Ibu Nasional yang akan dirayakan pada tiap tanggal 22 Desember merupakan momen yang sangat spesial yang dirayakan di Indonesia untuk menghargai serta menghormati peran ibu dalam kehidupan kita sebagai sang anak. Salah satu cara terbaik untuk mengungkapkan rasa terima kasih dan kasih sayang kepada ibu yaitu dengan memberikan hadiah yang bermakna. Pada artikel kali ini, kita akan memberikan rekomendasi berbagai macam pilihan hadiah yang dapat menjadi ungkapan cinta dan rasa hormat kepada sang ibu, yang mencakup ide-ide kreatif dan bermakna yang dapat membuat Hari Ibu menjadi momen yang tak terlupakan.
Amora, Rp 300.000;beli di sini
1. Pesan Khusus Hampers dengan Kartu Ucapan yang Indah
Hadiah yang sederhana namun penuh makna adalah hampers dengan kartu ucapan dengan pesan khusus. Memberikan hadiah hampers kepada ibu anda akan dapat memberikan pengalaman yang berbeda serta akan memberikan kesan yang mendalam terhadap ibu anda apalagi disertai dengan kartu ucapan yang khusus anda tulis kepada ibu anda. Hal ini akan menujukkan betapa spesialnya hadiah yang anda berikan terhadap ibu anda. Luangkan waktu untuk menulis kata-kata yang tulus dan menyentuh hati ibu anda. Ceritakan pengalaman atau kenangan indah bersama, dan ungkapkan betapa berartinya beliau dalam hidup anda.
2. Peralatan Masak Berkualitas
Jika ibu anda merupakan seorang ibu rumah tangga yang sangat suka memasak, kalian bisa menghadiahkan peralatan memasak yang berkualitas tinggi yang selama ini mungkin menjadi keinginannya. Misalnya, seperti mixer standar, pisau dapur profesional, panci set mewah. Peralatan ini sangat berguna untuk menunjang masakan ibu anda. Bahkan tak jarang dengan memberikan hadiah ini ibu anda akan mengupgrade skill memasaknya. Pemberian alat masak ini akan memberikan kesan yang berbeda kepada ibu anda dan akan merasa sangat spesial di Hari Ibu.
3. Tanaman Hias
Tanaman hias dalam pot dapat menjadi hadiah yang unik dan kreatif. Hadiah ini akan sangat bermanfaat jika ibu anda suka berkebun dan menyukai bunga. Dalam memilih hadiah ini tentu kalian harus bisa mengetahui apa kesukaan ibu kalian. Pilihlah tanaman yang mudah dirawat dan sesuai dengan lingkungan tempat tinggal ibu anda. Memberikan hadiah tanaman ini tidak hanya memberikan keindahan visual tetapi juga bermakna melambangkan pertumbuhan dan keberlanjutan.
Geffen Hampers, Rp 165.000;beli di sini
4. Paket Liburan atau Pengalaman Wisata
Memberikan hadiah dengan pengalaman liburan atau perjalanan singkat bisa menjadi rekomendasi kalian. Hal ini bisa menjadi momen istirahat yang menyegarkan untuk ibu anda, memberikan kesempatan untuk bersantai dan menikmati waktu setelah sibuk mengurusi pekerjaan rumah dan mengurus anak-anaknya. Pilihlah paket liburan atau destinasi ketempat yang sejuk serta yang banyak pepohonan seperti wisata alam untuk refreshing. Hal ini membuat ibu anda merasakan sensasi yang berbeda dibanding kegiatan yang dilakukan dirumah maupun dikota. Dengan memberikan ibu anda hadiah liburan dapat mengurangi stress, meredakan rasa cemas, meningkatkan produktivitas, menurunkan resiko penyakit jantung, dan meningkatkan kualitas hubungan.
5. Album Foto Kenangan
Memberikan hadiah berupa album foto kenangan bisa menjadi rekomendasi selanjutnya untuk kalian. Dengan memberikan hadiah tersebut dipercaya akan membuat ibu kalian menjadi nostalgia pada tiap-tiap foto yang diberikan. Kumpulkan foto-foto kenangan bersama keluarga dan buatlah menjadi album foto yang kalian hias sendiri khusus untuk ibu anda. Anda dapat menambahkan catatan atau cerita di sekitar setiap foto, dengan menciptakan buku kenangan yang akan dihargai ibu kalian selamanya. Hadiah ini juga memberikan kesan yang tidak biasa dan akan dikenang oleh ibu kalian sepanjang hidupnya.
6. Perhiasan Khusus
Memberikan ibu hadiah perhiasan pada Hari Ibu Nasional dapat memberikan kesan yang mewah dan berkelas. Ditambah dengan adanya personalisasi perhiasan yang akan diberikan. Hal ini akan memberikan kesan yang sangat bernilai kepada ibu kalian. Sebuah perhiasan khusus dengan inisial atau tanggal penting dapat menjadi hadiah istimewa. Pilihlah perhiasan yang sesuai dengan gaya ibu anda, seperti gelang, cincin, kalung, maupun anting-anting. Sentuhan personalisasi yang khusus akan membuat hadiah ini menjadi kenang-kenangan yang berharga sekaligus sangat berguna untuk ibu kalian.
Brown Sugar Fruit Hampers, Rp 190.000;beli di sini
7. Buku
Rekomendasi kado untuk Hari Ibu berikutnya adalah buku. Dengan membelikan ibu anda hadiah buku memiliki makna yang sederhana namun dapat menjadi salah satu kado yang istimewa yang diberikan anak kepada ibunya. Pemberian hadiah buku bisa berupa, buku novel, buku agama, buku resep, maupun buku pengetahuan. Buku ini bisa menjadi obat stress bagi ibu di rumah agar tidak jenuh dalam melakukan aktivitas rumah tangga. Sehingga pilihlah buku dengan topik ringan agar ibu tidak bosan membacanya. Dengan menghadiakan buku ini mempunyai banyak manfaat, salah satunya adalah menjaga kesehatan otak agar tidak mudah pikun. Jadi buku merupakan salah satu kado yang tepat untuk ibu.